Beranda

RESEARCH

Company Update

27 Desember 2018

Fundamental Analysis 27 Desember 2018

Rebound DJIA tertinggi selama 1 dekade terakhir sebesar +1086.25 poin (+4.98%) dan reboundnya harga minyak mentah tertinggi selama 2 tahun terakhir sebesar +9.6% serta naiknya EIDO +3.3% menjadi katalis IHSG kami perkirakan akan MENGUAT dalam perdagangan Kamis. Hari ini saham-saham berbasis energi dan turunannya bisa menjadi fokus untuk trading.

PT Borneo Olah Sarana Sukses (BOSS). Perseroan tahun 2019 menargetkan produksi batubara sebesar 600.000 ton atau naik 50% dari target produksi tahun ini sebanyak 400.000 ton-500.000 ton. Melalui anak usahanya yaitu PT Bangun Olahsarana Sukses (BOS) menjual batubara ke perusahaan batubara lain seperti Grup Banpu, Itochu, serta Glencore. Mayoritas batubara BOSS dijual ke Jepang, kemudian disusul dari pasar Korea Selatan dan Filipina. Batubara BOSS memiliki kalori rata-rata sebesar 6.400kcal/kg, kandungan belerang 0,3% dan kandungan abu yang sangat rendah yaitu 3%. Sehingga harga jual rata-rata batubara produksi BOSS mencapai US$ 100 per ton. BOSS memiliki tambang dengan luas sekitar 16,000 hektare yang terbagi pada 4 anak perusahaan. Sejauh ini mereka baru mengeksplorasi sekitar 5,335 ha atau hanya sekitar 10% dari total wilayah konsesi.

BUY: ITMG, PTBA, ADRO, ELSA, BBCA, BBNI, CPIN, GGRM, INKP, SMGR.

BOW: MARK, SRIL, TLKM, BBRI, BMRI.

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group