Beranda

RESEARCH

Company Update

04 Juni 2020

Early Bird 4 Juni 2020

Welcome Aboard IDX 5,000...Bye-Bye IDX 4,000. Adanya indikasi perbaikan ekonomi di AS mendorong kenaikan tajam kembali DJIA sebesar +2.05% dan jika dikombinasikan dengan penguatan EIDO sebesar +4.68% maka berpotensi menjadi sentimen positif pendorong penguatan kembali IHSG menuju level 5,000 dalam perdagangan Kamis ini ditengah terus bertambahnya jumlah korban yang terjangkiti dan tewas, apalagi jika PSBB direlaksasi, dimana Virus Corona telah menjangkiti 28,233 orang (perkiraan menuju 30,000 orang terjangkit) dengan jumlah korban tewas sebanyak 1,698 orang tewas dan menuju 1,800 orang tewas, (Fatality Rate sebesar 6.01%). (Worldometers Info). Dilain pihak, turunnya harga komoditas seperti: Oil -0.49%, Gold -1.88%, Tin -0.25% serta Nickel -0.60% berpotensi menjadi sentimen negatif atas saham berbasis komoditas dalam perdagangan Kamis ini.

 

Mengetahui IHSG berpeluang melanjutkan penguatannya, ditengah investor asing semakin besar membukukan Net Buy (kemarin Net Buy Asing sekitar Rp 1.51 triliun) serta secara valuasi masih cukup banyak saham sangat menarik untuk dibeli, kami merekomendasikan sangat selektif jika investor ingin melakukan BUY atau Swing Trade maka dapat fokus atas saham dari sektor Pakan Ayam, Coal, Properti, Bank, Properti, CPO dan Infrastruktur dalam perdagangan Kamis ini.

 

IHSG kami perkirakan bergerak pada 4,919 - 5,038 adapun saham-saham yang kami rekomendasikan hari ini adalah JPFA ITMG MDLN BBCA BSDE CTRA LSIP JSMR PGAS SMRA

 

Mayoritas bursa saham di developed economies bergerak menguat. Bursa saham benua kuning bergerak menguat pada perdagangan rabu kemarin. Indeks Hang Seng ditutup menguat sebesar +1.37% lalu indeks Shanghai dan Indeks Kospi masing-masing ditutup menguat +0.07% dan +2.87%. Sementara itu, Dow Jones ditutup menguat sebesar +2.05% di level 26,269 hal ini sejalan dengan penguatan S&P 500 sebesar +1.36%. Wall Street melanjutkan penguatannya ditengah kerusuhan di Amerika Serikat, selain itu data tenaga kerja AS yang kembali menurun namun dinilai masih berada diatas estimasi pasar, dan juga pembukaan kembali ekonomi masih menjadi optimisme pelaku pasar untuk masuk ke bursa saham AS. Di samping itu dari pasar komoditi, harga Emas melemah +0.78% harga Tinmenguat +3.92% dan harga CPO menguat +0.57%.

 

Pada perdagangan 3 Juni, IHSG ditutup menguat sebesar +1.93% kelevel 4,941 Sentimen penggerak pasar hari ini diantaranya menguatnya bursa saham AS yang membawa kabar positif untuk perdagangan hari ini, hal ini dibarengi dengan pembukaan kembali ekonomi dibeberapa negara yang membuat pasar kembali diminati investor-investor asing, selain itu data PMI non manufaktur AS mengalami kenaikan 45.4 menjadi pertanda baik bagi perekonomian AS, terakhir dari ECB yang akan menambah stimulus untuk menangani Covid-19 di benua Eropa.

 

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group