Beranda

RESEARCH

Company Update

03 Oktober 2018

Early Bird 03 Oktober 2018

Walaupun Bank Indonesia sudah menaikkan 7DRR sebanyak 5 kali, sudah juga melakukan intervensi dengan menghabiskan cadangan devisa sekitar US$15 miliar dari awal tahun, mengeluarkan kebijakan NDF domestik, B20 serta menaikkan pajak impor tetapi Rupiah kemarin mencapai level terendah 20 tahun terakhir sejak tahun 1998 dimana kejatuhan Rupiah ini menjadi penyebab IHSG turun -1.16%. Rabu ini IHSG kami perkirakan berpeluang kembali tertekan merujuk jatuhnya EIDO -2.23% serta Rupiah yang sedang menuju level 15,100. Fokus tetap tertuju saham berbasis Oil, Gas, Coal, Metal dan Export Oriented. 

PT Waskita Beton Precast (WSBP). Perseroan masih mengejar sejumlah kontrak baru untuk mencapai target realisasi 2018 sejalan dengan realisasi yang baru mencapai 51,80% atau sekitar Rp 4,3 triliun per September 2018. Sementara total kontrak baru yang diincar mencapai Rp8,3 triliun tahun ini. Sekedar informasi, perseroan menurunkan target kontrak baru pada 2018. Nilai yang dibidik diturunkan dari awalnya Rp11,52 triliun menjadi Rp8,3 triliun.

 

BUY: ADRO, PTBA, ICBP, GGRM, BBCA, SRIL, CPIN, JPFA, PGAS.

BOW: MEDC, ELSA, AKRA, ITMG, HRUM, INDY, ITMG, JSMR, BBNI, BBRI, TLKM, TINS, SRIL, MARK, INCO, ANTM, BRPT, UNVR, UNTR, INKP.

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group