Beranda

RESEARCH

Company Update

17 April 2018

Early Bird 17 April 2018

Ketakutan atas dampak serangan rudal Amerika Serikat, Inggris dan Prancis secara presisi dan terarah atas Syria ternyata tidak terbukti menjatuhkan IHSG, justru sebaliknya IHSG menguat sebesar +0.3% karena terlalu banyak berita positif yang "bersileweran" di Bursa Indonesia mulai dari terjadinya surplus BOP, dinaikkan rating surat utang Indonesia oleh Moody's, pembagian dividen dan release laporan keuangan kuartal I/2018 yang diperkirakan akan lebih bagus YoY.

Kementerian Keuangan (Kemkeu) mencatat, pemerintah telah menambah utang baru sebesar Rp 148,2 triliun selama tiga bulan pertama 2018. Jumlah tersebut sudah mencapai 37,13 % dari target pembiayaan utang dalam APBN 2018 yang sebesar Rp 399,2 triliun. Kemkeu juga mengasumsikan Produk Domestik Bruto (PDB) hingga Maret 2018 mencapai Rp 13.891,15 triliun. Adapun berdasarkan asumsi PDB tersebut, rasio utang pemerintah terhadap PDB per akhir Maret 2018 masih terjaga di level aman, yakni 29,78%. dengan jumlah utang sebesar Rp 4.136,39. 

Untuk perdagangan Selasa ini, IHSG kami perkirakan berpeluang melanjutkan kenaikan seiring naiknya EIDO +0.66%, DJIA +0.87% & Nikel +2.09%.

BUY: INCO, AKRA, ASII, BBNI, BBRI, BBTN, BMRI, APLN, BSDE, CTRA, PWON, CPIN, EXCL, TLKM, ISAT, HMSP, HRUM, ICBP, JSMR, MEDC, TPIA, UNVR

BOW: BRPT, MARK, ADRO, INDY, PTBA, PTRO, ACES, INTP, MDLN, WIKA, WTON,BBCA, SRIL, GGRM, WSKT, PTPP, ADHI

 

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group