Beranda

RESEARCH

Company Update

30 Mei 2017

Weekly Analysis 29 Mei - 02 Juni 2017

  • Dari dalam negeri, jelang puasa IHSG berhasil rebound dan mengakhiri penurunan 3 hari sebelumnya, dengan mengalami kenaikan 13.382 poin (+0,23%) ke level 5.726,82. Investor asing mencatatkan aksi jual sebesar Rp3 miliar di pasar reguler. Dalam sepekan, IHSG terkoreksi akibat aksi ambil untung setelah pada pekan sebelumnya mencatatkan rekor dipicu oleh kenaikan rating dari S&P. Sepanjang pekan IHSG melemah -1,3%, namun demikian investor asing masih membukukan net buy sebesar Rp784 miliar di pasar reguler. Mata uang rupiah seminggu lalu terlihat mengalami  koreksi dalam pasar yang cukup fluktuatif sementara Dolar berupaya rebound di pasar global, di mana secara mingguan rupiah sedikit melemah di level 13.394. Sepanjang sepekan ini, diperkirakan IHSG akan bergerak pada rentang 5.565-5.825.

  • Bursa Saham ditutup mixed pada akhir perdagangan mencerna data ekonomi menjelang akhir pekan libur Memorial Day. Perekonomian Amerika Serikat tumbuh pada tingkat tahunan sebesar 1.2% pada kuartal pertama, sebuah peningkatan dari pembacaan pertama mengenai pertumbuhan ekonomi. Namun tingkat pertumbuhan kuartal pertama yang lamban mungkin bukan cerminan sejati kesehatan ekonomi. PDB untuk tiga bulan pertama tahun ini cenderung mengalami underperform karena kesulitan dengan perhitungan data yang telah diakui dan sedang dipecahkan oleh pemerintah.

  • Harga minyak dunia gagal menguat alias tetap melemah, meskipun OPEC sudah memperketat pengurangan pasokan. Penyebabnya adalah Amerika Serikat meningkatkan pengeboran minyaknya untuk mencegah melonjaknya harga emas hitam.  Harga minyak acuan Brent International diperdagangkan turun 5 poin ke level USD52,10 per barel. Sementara harga minyak mentah berjangka Amerika Serikat, West Texas Intermediate (WTI) turun 8 poin menjadi USD49,72 per barel alias tetap di bawah USD50 per barel seperti akhir pekan lalu.Organisasi Negara-negara Pengeksor Minyak (OPEC) dan beberapa negara produsen Non-OPEC seperti Rusia, pada pekan lalu sepakat memangkas produksi hingga 1,8 juta barel per hari sampai akhir kuartal I 2018.

     

weekly

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group