Beranda

RESEARCH

MNCS Daily Scope Wave

23 September 2021

MNCS Daily Scope Wave 23 September 2021

Rabu (22/9), IHSG ditutup menguat 0,8% ke level 6,108, penguatan IHSG menguji kembali MA20 dan MA60-nya. Kami perkirakan, untuk saat ini pergerakan IHSG masih berpeluang untuk melanjutkan penguatannya untuk menguji area resistance 6,150-6,170 selama IHSG masih berada di atas level support 5,996. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan IHSG kembali terkoreksi agresif ke bawah 5,996 dan 5,982, apabila hal ini terjadi maka IHSG masih akan terkoreksi ke arah 5,850-5,900.
Support: 5,996, 5,982
Resistance: 6,170, 6,263

BBNI - Buy on Weakness (5,150)
BBNI ditutup menguat 0,5% ke leve 5,150 pada perdagangan kemarin (22/9). Saat ini, kami perkirakan pergerakan BBNI sudah berada di akhir wave B dari wave (B), sehingga berpeluang untuk melanjutkan penguatannya membentuk wave C selama BBNI mampu berada di atas 4,950.
Buy on Weakness: 5,025-5,100
Target Price: 5,400, 5,925
Stoploss: below 4,950

INDF - Buy on Weakness (6,200)
Kemarin (22/9), INDF ditutup menguat 0,8% ke level 6,200, pergerakan INDF diiringi dengan munculnya tekanan beli. Kami perkirakan, selama INDF masih mampu bergerak di atas 6,050, maka saat ini posisi INDF sedang berada di awal wave [iii] dari wave C. Hal ini berarti, INDF masih berpeluang melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 6,100-6,200
Target Price: 6,500, 6,800
Stoploss: below 6,050

AALI - Buy on Weakness (8,425)
Pada perdagangan kemarin (22/9), AALI ditutup menguat 2,4% ke level 8,425, pergerakan AALI tertahan oleh MA20-nya dan mulai muncul adanya tekanan beli. Posisi AALI kami perkirakan sedang berada di awal wave [c] dari wave B, dimana hal ini berarti AALI masih berpeluang melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 8,300-8,425
Target Price: 8,875, 9,500
Stoploss: below 8,075

BRPT - Spec Buy (980)
BRPT ditutup menguat 0,5% ke level 980 pada perdagangan kemarin (22/9). Selama BRPT tidak terkoreksi ke bawah level 955 sebagai supportnya, maka posisi BRPT saat ini sedang berada di awal wave [iii] dari wave 3 sehingga BRPT berpeluang melanjutkan penguatannya.
Spec Buy: 965-980
Target Price: 1,070, 1,165
Stoploss: below 955

 

Disclaimer On

BBNI INDF AALI BRPT

Back Download PDF
Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group