Beranda

Gallery

MNC Sekuritas Gelar Acara CSR dan Buka Puasa Bersama dengan Yayasan Yatim Piatu Nurul Iman Jafariah

Rabu, 20 April 2022

MNC Sekuritas gelar acara CSR Ramadan dengan anak-anak dari Yayasan Yatim Piatu Nurul Iman Jafariah pada Rabu (20/04/2022). CSR Ramadan yang digelar MNC Sekuritas tahun ini berupa acara buka puasa bersama dengan mengusung tema “Berbagi di Bulan Suci Bersama Yayasan Yatim Piatu Nurul Iman Jafariah”. Acara ini dihadiri oleh jajaran manajemen, karyawan MNC Sekuritas, serta perwakilan anak asuh dari Panti Asuhan Nurul Iman, Jakarta. Dalam acara kebersamaan tersebut, Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina menyerahkan simbolis santunan dan paket kebutuhan sehari-hari kepada Pengurus Yayasan Yatim Piatu Nurul Iman Jafariah Jafar Husen.

MNC Sekuritas Kembali Raih Golden Trophy 11th Infobank Digital Brand Awards 2022

Kamis, 07 April 2022

MNC Sekuritas kembali meraih penghargaan 11th Infobank Digital Brand Awards 2022 dari Infobank pada Kamis (7/4/2022). Kali ini, MNC Sekuritas berhasil menyabet Golden Trophy Perusahaan Sekuritas, Best Overall Perusahaan Sekuritas, serta Kategori Perusahaan Sekuritas Perantara Pedagang Efek Aset Rp 1 Triliun ke Atas. Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina mengungkapkan rasa syukurnya atas penghargaan bergengsi dari Infobank ini. Penghargaan ini memotivasi MNC Sekuritas untuk senantiasa meningkatkan kualitas dalam pengembangan pasar modal di Indonesia. Apalagi, ini merupakan kali kedua MNC Sekuritas menyabet Golden Trophy, yang diberikan atas kemenangan dalam lima tahun berturut-turut.

MNC Sekuritas Selenggarakan Syariah Investment Festival 2022

Selasa, 05 April 2022

Sepanjang bulan suci Ramadan 1443 H, MNC Sekuritas telah berhasil menggelar rangkaian acara edukasi investasi secara virtual yaitu “MNC Syariah Investment Festival 2022” pada tanggal 5 - 22 April 2022. Acara ini berhasil dihadiri secara virtual oleh lebih dari 1.000 peserta. Syariah Investment Festival 2022 ini berhasil terselenggara karena adanya dukungan dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk dan PT Pegadaian (Persero), serta didukung oleh Galeri Investasi mitra MNC Sekuritas, seperti IBI Kesatuan Bogor, UPN Veteran Jakarta, Institut Tazkia, Universitas Al-Azhar Indonesia dan Universitas Pelita Bangsa. Sejumlah narasumber berhasil dihadirkan dalam rangkaian kegiatan ini, antara lain Kepala Divisi Pasar Modal Syariah PT Bursa Efek Indonesia Irwan Abdalloh, Chief Waqf Officer Rumah Zakat Indonesia Soleh Hidayat, Anggota Badan Wakaf Indonesia Prof. Dr. Nurul Huda, dan Pimpinan PLVM2 DSN Institute Azharuddin Lathif, M.Ag., M.H. Selain itu ada Owner Al-Fadhilah Resto Muhammad Irsyad Fadhilah, Owner Potatodash.id Richella Faby Loverian, Owner Toserbanya.id Anesya Mascita Putri, Owner Zinnia Diamond Nadia Sophia Lubis, Spesialis Pengembangan Investor Syariah PT Bursa Efek Indonesia Derry Yustria, Investor Mahar Saham MNC Sekuritas Aristo Helvalex Mekuo dan Ahli Pasar Modal Syariah MNC Sekuritas Sutrisna Amijaya.

MNC Sekuritas Resmikan Galeri Investasi BEI Binus University

Kamis, 31 Maret 2022

MNC Sekuritas meresmikan Galeri Investasi BEI Binus University pada Kamis (31/03/2022). Acara peresmian Galeri Investasi Binus University ditandai oleh seremoni pengguntingan pita oleh Direktur Binus University Kampus Bekasi Idris Gautama So, Direktur IT & Online Trading MNC Sekuritas Fifi Virgantria dan Kepala Unit Pengelolaan Wilayah 3 Divisi Pengembangan Pasar Bursa Efek Indonesia Tita Mustikarini.

MNC Sekuritas Dukung Pemecahan Rekor MURI Kategori Bank Pembangunan Daerah Pertama yang Memfasilitasi Masyarakat Keraton Berinvestasi di Pasar Modal

Sabtu, 19 Maret 2022

Pada kesempatan kali ini, Sabtu (19/03/2022), MNC Sekuritas bersama dengan Bank BJB dan Komunitas BISA-IN bersinergi dalam pencatatan rekor MURI dengan kategori “Bank Pembangunan Daerah Pertama yang Memfasilitasi Masyarakat Keraton Berinvestasi di Pasar Modal” yang dihadiri oleh Pjs Direktur MNC Sekuritas Afen Tjhong. MNC Sekuritas juga mendukung Bank BJB sebagai Bank Pembangunan Daerah Pertama yang Memfasilitasi Masyarakat Keraton Berinvestasi di Pasar Modal karena meyakini besarnya pengaruh positif dari Masyarakat Keraton yang mulai berinvestasi saham maupun reksa dana ini di wilayah Jawa Tengah. Investasi saham dan reksa dana bukan milik kalangan tertentu saja, tapi milik semua masyarakat Indonesia.

MNC Sekuritas Menangkan Kompetisi RDN sebagai Sekuritas dengan Jumlah Akuisisi Rekening Dana Nasabah Tertinggi

Jumat, 18 Maret 2022

MNC Sekuritas memenangkan Kompetisi Akuisisi Rekening Dana Nasabah (RDN) yang digelar oleh PT Bank Central Asia Tbk untuk kategori Perusahaan Efek dengan Jumlah Akuisisi RDN Tertinggi pada Jumat (18/03/2022). MNC Sekuritas berkomitmen dalam mendukung pengembangan pasar modal Indonesia melalui berbagai kegiatan literasi dan edukasi kepada masyarakat Indonesia. Tak heran, MNC Sekuritas memperoleh apresiasi atas pencapaian jumlah RDN BCA selama Desember 2021 – Februari 2022. Penghargaan ini diterima secara virtual oleh Pjs Direktur MNC Sekuritas Afen Tjhong dan disaksikan oleh Direktur BCA John Kosasih dan Kepala Divisi Cash Management BCA Rusdianti Salim.

MNC Group Selenggarakan MNC Group Investor Forum 2022

Kamis, 17 Maret 2022

Investor Forum yang dihadirkan MNC Group kembali menuai sukses. Sebanyak 79.668 peserta ikut ambil bagian dalam konferensi virtual tahunan yang bertema "Strengthening Indonesia's Resiliency and Transformation." Acara itu dihadiri oleh Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo bersama dengan 11 pembicara dari kementerian, Otoritas Jasa Keuangan dan Bursa Efek Indonesia serta melibatkan 14 perusahaan yang hadir dalam Corporate Forum 14 - 16 Maret 2022. Perusahaan yang memberikan materi pada Corporate Forum adalah emiten yang bergerak pada industri industri Perbankan dan Konsumer, Media dan Teknologi, serta Komoditas dan Infrastruktur.

MNC Sekuritas Resmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNDIKNAS Graduate School Denpasar

Rabu, 16 Maret 2022

Sebagai bentuk komitmen untuk pengembangan pasar modal Indonesia terutama investor retail generasi milenial, MNC Sekuritas meresmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (BEI) UNDIKNAS Graduate School Denpasar di Bali pada Rabu (16/3/2022). Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina turut hadir secara virtual dan menyampaikan sambutan pada acara tersebut. Acara peresmian ini juga turut dihadiri secara virtual oleh Kepala Otoritas Jasa Keuangan Kantor Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara Giri Tribroto, Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia Hasan Fawzi, dan Direktur UNDIKNAS Graduate School Gede Sri Darma.

MNC Sekuritas Memenangkan Penghargaan Perusahaan Sekuritas Saham Terpopuler 2022 Versi Iconomics

Kamis, 24 Februari 2022

MNC Sekuritas berhasil meraih penghargaan ”Popular Digital Brand (in Securities – E-Trading Category)” dari The Iconomics pada Kamis (24/02/2022). Penghargaan ini telah diraih selama 3 tahun berturut-turut. Penghargaan tersebut diberikan The Iconomics kepada institusi yang telah berkontribusi dan berinovasi dalam ranah digital Indonesia. Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina mengungkapkan rasa syukurnya karena MNC Sekuritas kembali menoreh prestasi di awal tahun 2022. Susy berharap penghargaan ini dapat terus memicu MNC Sekuritas untuk terus melakukan yang terbaik dalam memenuhi kebutuhan investor.

Gaet Investor Milenial di Sulsel, MNC Sekuritas akan Gandeng ITB Nobel Indonesia

Senin, 21 Februari 2022

Pada Senin (21/2/2022), MNC Sekuritas dan Galeri Investasi BEI Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) Nobel Indonesia yang berlokasi di Makassar, Sulawesi Selatan menggelar seminar nasional sekaligus Soft Launching Pendirian Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (BEI). Acara ini dihadiri secara virtual oleh Head Market Development Area 2 Bursa Efek Indonesia Nur Harjantie, Perwakilan Kepala Otoritas Jasa Keuangan KR6 Mushadi Nurali dan Ayu Ardhillah, Direktur Utama MNC Sekuritas Susy Meilina, Pembina Yayasan ITB Nobel Indonesia Mutiawan M. Handaling, dan Rektor ITB Nobel Indonesia Dr. H. Badaruddin, ST., MM.

Copyright © 2024 MNC Sekuritas. All Right Reserved. A Member of MNC Group